Foto Saya
Nama:
Lokasi: Sumenep/Surabaya

Seorang Anak Manusia yang terlahir dari rahim Cinta Kasih Ibu Bapak untuk Menyinari jagat raya dengan membangun KePercayaan

Kamis, 03 Juli 2008

GENERASI BUKU Vs GENERASI HP

perkembangan tekhnologi informasi sekarang ini cukup pesat sekali. saking pesatnya ia ibarat gelombang zhunami. menyapu semua. internet dan hand phone adalah anak kandungnya. dengan segala kelengkapannya ia memudahkan setiap kebutuhan hajat manusia. kehadirannya telah memanjakan manusia.  semuanya tidak lagi repot. itulah nilai lebih. tapi efek sampingya lebih banyak lagi. contoh danpak negatif dari tekhnologi adalah hand phone (hp). dengan adanya hp para pelajar tidak lagi mencintai buku. waktunya lebih banyak dihabiskan dengan sms-an. tiada hari tanpa hp. budaya membaca dan menulis semakin menurun. membawa buku menjadi malu. gengsi. tidak gaul. kuper.
pelajar sekarang uangnya lebih banyak di jatah untuk pulsanya. nah tapi kalau masalah buku, semurah apapun pasti mikir tujuj kali. beli enggak ya?! "kan masih bisa pinjam diperpus...!!!" begitu kata mereka.
ada lagi hal yang menarik bagi saya tentang HP . berdasarkan pengamatan penulis selama menjadi mahasiswa ternyata Hp telah menjadi teman setia untuk diajak untuk nyontek jawaban pas ada ujian UTS atau UAS. jadi jangan heran kalau pas ada ujian ada salah satu, bukan salah satu sih tapi banyak mahasiswa yang otak atik hp pas ujian mereka membuka data atau file yang berkaitan dengan mata kuliah yang sedang diujikan.
tetapi bagaimanapun akhirnya kembali pada individunya. apakah mereka yang akan mengendalikan tehnologi atau sebaliknya?.
semoga kita menjadi orang yang selalu mampu menggunakan kemajuan tehnologi sesuai dengan visi misi kemanusiaan.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda