Foto Saya
Nama:
Lokasi: Sumenep/Surabaya

Seorang Anak Manusia yang terlahir dari rahim Cinta Kasih Ibu Bapak untuk Menyinari jagat raya dengan membangun KePercayaan

Selasa, 16 September 2008

Mau Pintar Ko’ Harus Pakai Sepatu...!!!

Seperti biasanya si Helap selalu mengisi waktu kosongnya dengan cara berselancar di atas ombak pengetahuan yaitu di perpustakaan IAIN Sunan Ampel Surabaya.

“ke perpus yuk!” ajak si helap pada si longor.

“Hayo, tapi aku mandi dulu!” si longor menjawab sambil tangan kanannya menarik handuknya yang terpampang di pintu.

Selesai si longor menyegarkan tubuhnya akhirnya kedua teman karip ini berangkat keperpus.

“Kartu perpusnya jangan lupa!” si helap memeringati si longor.

Sesampai di ruangan koleksi umum di lantai dua si helap di kagetkan dengan teguran seorang lelaki separuh baya. Di kepalanya terlihat rambut putihnya mulai tampak. Memang lelaki itu adalah salah satu karyawan perpuskaan.

“mas!. keluar!” lelaki itu menyuruh si helap keluar dari gudang ilmu tersebut.

“ loh kenapa pak!” si helap pura-pura kaget sambil menapat wajah orang telah berdiri di depannya itu

“keluaar..!!!”

“kamu tidak pakai sepatu”

“ooooo itu! . Iya iya pak!. sorry pak! sepatuku basah. Kena hujan ”

“ah alasan kamu” si karyawan masih memaksa si helap untuk keluar dari perpustakaan.

“ pak sorry pak ya! Untuk yang sekarang ini harap ma’fu (di maafkan) dulu laaaaaa!.

Akhirnya si karyawan perpus tadi tidak jadi memarahi si helap. Dan di pergi begitu saja.

“apa hubungannya sepatu dengan ilmu” gumam si helap.

“iya ya ! mau pintar ko’ harus pakai sepatu!” timpal si longor dengan nada rada rada heran.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda